Pasir (24/1). Mahasiswa KKN TIM I UNDIP melaksanakan program monodisiplin berupa pendampingan pembuatan business plan model canvas pada ibu PKK di Desa Pasir. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengenalkan prosedur dalam merencanakan suatu usaha yang mana potensi desa dapat dikelola untuk menambah harga jual sehingga dapat meningkatkan pendapatan masyarakat Desa Pasir. Kegiatan dilakukan disalah satu rumah anggota PKK Desa Pasir, tepatnya di dukuh Pasir pada Jum’at 24 Januari 2020 pukul 09.00 WIB.
Pelatihan ini dilakukan atas dasar rendahnya minat berwirausaha sedangkan terdapat beberapa potensi di desa Pasir seperti pisang, jagung, bambu, ketela dan labu yang mungkin potensi tersebut dapat diolah dan tidak dijual dalam kondisi bahan mentah. Pendampingan pembuatan business plan model canvas membahas tentang segmentasi pasar, modal, cara interaksi dengan konsumen, strategi pemasaran, biaya yang akan dikeluarkan dalam proses produksi. Penjelasan tersebut dirangkum dalam bentuk booklet agar memudahkan dalam memahami materi yang disampaikan. Ibu-ibu PKK yang terlibat dalam kegiatan tersebut terlihat antusias hal ini ditunjukkan saat menjelaskan materi, ibu-ibu PKK langsung menanyakan apa langkah selanjutnya yang harus dilakukan dalam setiap poin yang dijelaskan.